KABUPATEN TANGERANG – Dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat prasejahtera di Kabupaten Tangerang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang terus memberikan bantuan perbaikan rumah tidak layak huni bagi warga melalui program Gerakan Bersama Rakyat Atasi Kawasan Padat Kumuh Miskin (Gebrak Pakumis).
Seperti halnya, Warga Kecamatan Sukadiri yang menerima bantuan Gebrak Pakumis sebanyak 62 Unit Rumah. Dan pada hari ini telah dilaksanakan Serah Terima secara simbolis kepada Keluarga Penerima Manfaat. Berterima di Kampung Kebun Kelapa Desa Buaran Jati Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang. Kamis (26/10/2023).
Camat Sukadiri Ahmad Hapid menuturkan , Alhamdulillah hari ini kita meresmikan Bedah Rumah sebanyak 62 Unit yang secara simbolis di laksanakan di Kampung Kebun kelapa ini. Dan perlu diketahui di Kecamatan Sukadiri ini, memang masih ada kurang lebih 1.400 rumah yang harus di bedah walaupun tidak semua di bedah tapi setidaknya kita bisa mengurangi Rumah yang tidak layak huni.
“Dan tentunya Kami berharap rumah yang sudah dibangun oleh Pemerintah melalui Unit Pengelola Kegiatan (UPK) Kecamatan Sukadiri agar selalu di rawat dan di jaga dengan sebaik-baiknya dan Kami berpesan agar ikut merubah pola hidup bersih dan sehat guna mengantisipasi Stunting.” Tutur Camat Sukadiri.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Buaran Jati Abdul Anis Wiwaha S.E, menyampaikan ucapan Terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Tangerang yang sudah memberikan bukti nyata dalam membantu warga yang kurang mampu dengan program bedah rumah atau Gebrak Pakumis.